Minggu, 26 Mei 2013

Rindu Bertemu Rasul

Isi Puisi Uje Tentang Nabi Muhammad SAW
Siapakah engkau ya Muhammad..
Begitu dahsyatnya engkau berada di relung hati kami..
Seluruh para penghuni alam ini membicarakan engkau..
Jika bukan karena Engkau ya Muhammad...
Semua kami tidak akan pernah mengenal Robb kami...

Duhai ALLAH...
Maukah Engkau menghadirkan Beliau dalam mimpi kami?...
memandang kesejukan wajahnya dalam pelukan hati...
Mendengar kemerduan suaranya memanggil ENGKAU...
sebentar saja YA ALLAH...

Duhai ALLAH...
Semoga ENgkau Bangkitkan kami dalam barisan...
yang sama bersama Rosul kami...
Ya Habibi Ya Rosululloh...
Dari yang merindukanmu...
 
karya: Ustad Jefry Al-buchori

Selasa, 07 Mei 2013

kisah seorang hamba Allah


hidup dengan penuh kebahagiaan dan kepedihan,,
entah apa yang ku rasakan sehingga membuatku menangis dan tertawa,,
alam yang begitu indah hanya dialah yang menemaniku,,
tak ada sesosok manusia yang datang untuk perasaanku,,

meski ku punya dia, dia yang berarti buatku,,
hanya alamlah,, hanya suasanalah,, yang mengerti perasaanku,,
dia  yang dulu bukan yang sekarang,,

apa salahku sehingga hidupku seperti ini,,
kau ambil dia dariku,, dan yang ada tak ada di setiap apa yang ku rasakan,,
hidupku sendirian,, hidupku kesepian,,
dunia yang ramai begitu sunyi buatku,,

hidupku tak seperti dia yang telah menghancurkan semuanya,,
aku menangis dia tertawa,,
semua tak sama dengan kisahku,,
apakah dia lebih baik dariku,,
sehingga semua yang ku punya direbut olehnya

aku tak tau sampai kapan kesabaran ini tetap meluluhkan hatiku,,
aku tak tau sampai kapan kisah ini akan berakhir,,

oleh: linda mulyana



Senin, 06 Mei 2013

penyesalan



apa yang kurasakan adalah ketulusan cinta untukmu,,
apa yang ku inginkan adalah selalu ada di jalan keridoanmu,,
apa yang ku minta adalah maaf darimu,,
setelah apa yang ku lakukan membuatku menjadi manusia yang penuh dengan penyesalan,,
selama ini aku kalah dengan nafsuku,,
tak lagi bisa mengendalikan jiwa dan ragaku,,
kini aku merasa menjadi orang yang paling beruntung atas kesadaran yang kau hadirkan dalam nafsu dan perasaanku,,

oleh: linda mulyana